Kota Jakarta

Kota Jakarta ini merupakan Ibu Kota Indonesia ini juga menawarkan wisata kawasan perkotaan yang juga menarik untuk di kunjungi.

Kamu juga bisa belajar tentang budaya Betawi yang menjadi suku asli di daerah Jakarta ini.

Tentang Kota Jakarta

Daerah Khusus Ibukota Jakarta (DKI Jakarta) merupakan ibu kota negara dan kota terbesar di Indonesia.

Jakarta ialah satu-satunya di Indonesia yang memiliki status setingkat provinsi.

Jakarta terletak di pesisir bagian barat laut  dari Pulau Jawa.

Dahulu pernah dikenal dengan beberapa nama di antaranya yaitu Sunda Kelapa, Jayakarta, dan Batavia.

Di dunia internasional Jakarta juga memiliki sebuah julukan J-Town

lebih populer lagi di sebut The Big Durian karena dianggap kota yang sebanding New York City / Big Apple di Indonesia.

Jakarta ini memiliki luas sekitar 661,52 km² dan lautan: 6.977,5 km² dengan penduduk berjumlah 10.187.595 jiwa.

Wilayah metropolitan Jakarta (Jabodetabek) yang berpenduduk lebih dari 28 juta jiwa,

atau merupakan metropolitan yang terbesar di Asia Tenggara atau urutan kedua di dunia.

Kota Jakarta
Kota Jakarta

Tempat Wisata Di Kota Jakarta

Objek wisata menarik di Jakarta ini yaitu:

1. Masjid Istiqlal

Mengutip dari Indonesia travel masjid ini menjadi daya tarik wisata karena merupakan salah satu masjid terbesar di Jakarta

yang telah didesain oleh seorang Kristiani dan berlokasi di sebelah Gereja Katedral.

2. Setu Babakan

Kawasan Setu Babakan ialah cagar budaya yang terletak di Srengseng Sawah, Kecamatan Jagakarsa, Jakarta Selatan.

Setu berarti sebuah danau dalam Bahasa Sunda sedangkan Babakan berarti kampung baru.

Kawasan ini menjadi pusat perkampungan suku Betawi yang terdiri dari kebun rakyat,

perkampungan masyarakat suku Betawi serta kedua danau yang mengapit perkampungan ini.

3. Pasar Benhil

Pasar Bendungan Hilir atau Benhil menjadi salah satu surga kuliner di dalam bulan puasa.

Aneka jajanan pasar dan jajanan kuliner legendaris ada tersedia di sini.

4. Kota Tua

Kawasan di daerah Kota Tua atau dikenal dengan sebutan Batavia Lama dulunya dijuluki sebagai Permata Asia

Ratu dari Timur pada saat abad ke-16 oleh para pelayar Eropa.

Kawasan ini menjadi pusat perdagangan untuk benua Asia yang lokasinya juga strategis

oleh karenanya banyak bangunan bersejarah yang berada di kawasan ini.

Kota Jakarta
Kota Jakarta

BACA JUGA : Tom Holland Biografi